20 Tempat Makan di Cilegon Paling Enak dan Murah

tempat makan di cilegon

Dikenal sebagai kota industri, Cilegon memiliki banyak cerita menarik yang dapat ditemukan mulai dari tempat wisata untuk dikunjungi, tempat bersejarah, budaya, hingga tempat makannya yang enak dan murah.

Kuliner Cilegon memiliki cita rasa khas dan tak diragukan lagi kelezatannya dapat memanjakan lidah kita.

Oleh karena itu, untuk menjadi referensi kamu ketika berkunjung ke Cilegon, yuk simak ulasan mengenai tempat makan di Cilegon yang paling favorit berikut ini.

Rekomendasi Tempat Makan di Cilegon

1. Kampung Kecil Cilegon

restoran kampung kecil cilegon
pintu masuk kampung kecil

Rumah makan Kampung Kecil yang dikenal sebagai restoran keluarga, kini telah hadir di Cilegon. Restoran yang berpusat di Jakarta ini resmi dibuka pada April 2022 lalu.

Di tempat makan ini tersedia berbagai masakan khas Indonesia, terutama makanan khas Sunda dengan cita rasa yang lezat dan menggugah selera.

Restoran ini juga mengusung konsep lesehan dengan terdapat saung-saung seperti di perkampungan di daerah Sunda, dan suasana kesundaan inilah yang membuat Kampung Kecil semakin estetik dan instagramable.

Kampung Kecil Cilegon merupakan pilihan yang tepat untuk kamu yang ingin makan bersama keluarga besar, atau merayakan perayaan tertentu.

Menu makanan dan minuman di sini juga lengkap, dan harganya relatif terjangkau mulai dari Rp18.000.

Fasilitas yang tersedia di Kampung Kecil di antaranya Mushola, halaman parkir yang luas, kolam air mancur yang bisa dijadikan spot foto, hingga alunan musik khas Sunda yang membuat suasana semakin nyaman.

Alamat: Jl. Ahmad Yani, Kedaleman, Kec. Cibeber, Kota Cilegon, Banten
Jam buka: 10AM – 10PM
Telepon: 0811-1021-820

Baca juga: 10 Makanan Khas Cilegon yang Paling Enak dan Populer

2. Bebek & Ayam Goreng Pak Ndut

bebek dan ayam goreng pak ndut
bagian depan tempat makan pak ndut via pakndut.co

Menyajikan hidangan ayam goreng dan bebek yang diolah dengan bumbu dan bahan pilihan membuat tempat makan ini menjadi tujuan favorit warga Cilegon untuk makan bersama keluarga maupun rekan kerja.

Bebek & Ayam Goreng Pak Ndut terletak tak jauh dari SMAN 2 KS Cilegon, lokasinya cukup strategis dan mudah ditemukan.

Anakcilegon.com merekomendasikan tempat makan ini untuk kamu yang ingin mencicipi bebek goreng enak dan empuk.

Harga makanan dan minumannya masih cukup terjangkau, sesuai dengan kualitas dan rasa yang disediakan.

Alamat: Komplek Perumahan GM KS Blok F2 No. 24, Kota Cilegon, 42434
Jam buka: 10AM – 9PM
Telepon: 0877-7225-2777

3. Saung Edi

saung edi cilegon
meja lesehan di saung edi

Tempat makan di Cilegon yang mengusung konsep saung atau lesehan ini cukup ramai dikunjungi pada saat jam makan siang, selain karena tempatnya nyaman, menu makanannya pun bervariasi dan rasanya juga cukup enak.

Saung Edi cocok untuk kamu yang ingin makan bersama teman-teman kantor, acara reuni teman sekolah, acara buka puasa bersama saat bulan Ramadhan, maupun sebagai tempat makan keluarga di kala weekend.

Lokasinya mudah diakses karena berada di tengah kota Cilegon. Menu favorit tim ACDC di Saung Edi adalah iga bakar, rasanya enak dan porsinya juga banyak.

Alamat: Jalan SA Tirtayasa, Ramanuju, Kota Cilegon, 42431
Jam buka: 9AM – 9PM
Telepon: (0254) 388345

Baca juga: Mall dan Tempat Belanja yang Wajib Dikunjungi di Cilegon

4. Pondok Sate & Sop Asmawi

sate asmawi cilegon
tempat makan sate di cilegon via gofood.co.id

Kenikmatan sate bebek di pondok sate Asmawi memang begitu tersohor, sudah dikenal oleh seantero Cilegon. Dagingnya yang empuk dan bumbunya yang gurih membuat rasanya jadi semakin enak.

Selain sate bebek, tersedia juga menu andalan lainnya, seperti sate kambing, sate sapi, sate ayam, sop ayam, dan sop sapi.

Satu porsi sate berisi sepuluh tusuk, dan disajikan dengan sambal kacang atau sambal kecap sebagai bumbunya.

Sate Asmawi menjadi salah satu tempat makan favorit yang selalu tim ACDC datangi ketika berkunjung ke Cilegon.

Alamat: Jl. Ahmad Yani No.86, Sukmajaya, Kec. Jombang, Kota Cilegon, 42411
Jam buka: 8:30AM – 10PM
Telepon: (0254) 377563

5. Saung Grogol

saung grogol cilegon
bagian depan saung grogol via gofood.co.id

Menyajikan beragam pilihan menu masakan Indonesia yang lezat, Saung Grogol menjadi tempat makan di Cilegon yang tepat untuk dikunjungi bersama keluarga maupun teman kantor.

Di Saung Grogol, kamu bisa memilih dua tempat untuk makan, yaitu sambil duduk lesehan atau duduk biasa dengan kursi.

Selain itu, untuk rasa makanannya juga cukup enak dan cocok untuk lidah orang Cilegon.

Beberapa rekomendasi menu jagoan yang bisa kamu coba seperti, gurame, udang, cumi, dan iga sambal matah. Soal rasa sepadan dengan harganya.

Alamat: Jl. Raya Merak, Rw. Arum, Kec. Gerogol, Kota Cilegon, 42436
Jam buka: 9AM – 9PM
Telepon: (0254) 571444

Baca juga: 20 Tempat Ngopi di Cilegon yang Enak dan Asik Buat Nongkrong

6. Rumah Makan Top Ten

top ten cilegon
top ten pinggir jalan cilegon

Terletak di jalan utama kota Cilegon, Rumah Makan Top Ten merupakan salah satu tempat makan seafood di Cilegon dan juga spesialis masakan chinese food yang selalu ramai pengunjung.

Lokasinya sangat mudah dijangkau, baik dari arah Merak ke Cilegon maupun dari arah Serang ke Cilegon.

Beberapa menu andalan yang bisa kamu coba di antaranya ayam goreng pedas, sup iga, sup ikan, cap cay, cumi asam manis, ikan asam manis, serta bihun goreng.

Tips dari tim ACDC, sebaiknya kamu bertanya mengenai harga untuk setiap makanan dan minuman yang akan kamu pesan, ini untuk memastikan kalau harga yang tertera di menu sudah diperbarui atau belum.

Alamat: Jl. Ahmad Yani No.58, Pagebangan, Sukmajaya, Kec. Jombang, Kota Cilegon, 42421
Jam buka: 9AM – 10PM
Telepon: (0254) 399321

7. Joglo Steak & Iga Bakar Cilegon

joglo steak cilegon
tempat makan iga bakar dan steak via gofood.co.id

Selain menyajikan steak dan iga bakar yang enak, tempat makan steak di Cilegon ini juga didukung dengan konsep tempat yang sederhana dan nyaman, bertema tradisional Jawa, membuat kamu seperti sedang berada di Jogja.

Tempatnya cocok untuk hangout bareng teman, dan makan malam bersama pasangan.

Harganya cukup bersahabat, untuk minuman seperti milkshake mulai dari Rp15.000, air mineral dan es teh manis Rp5.000. Lalu, untuk steak dan iga bakarnya mulai dari Rp30.000.

Buat kamu yang ingin makan malam di sini, sebaiknya sediakan lotion anti nyamuk agar acara makan-makan kamu nggak terganggu.

Alamat: Jl. Galaxy F3 No.6 Damkar, Kota Cilegon, 42434
Jam buka: 4PM – 10PM
Telepon: 0859-3819-55784

Baca juga: 10 Tempat Wisata di Cilegon yang Wajib Kamu Kunjungi

8. D’Damkar Resto & Cafe

damkar resto cafe cilegon
cafe di damkar cilegon via tripadvisor.com

Seperti tempat makan pada umumnya, D’Damkar Resto & Cafe menyediakan beragam menu masakan Indonesia mulai dari, nasi timbel, bebek goreng, hingga hidangan laut (seafood).

Tak hanya itu, kamu juga bisa nyeruput kopi sambil menikmati WiFi gratis dan ditemani cemilan khas Cilegon.

Pelayanan di sini pun cukup baik dan ramah, pengunjung akan merasa betah untuk berlama-lama.

Secara keseluruhan D’Damkar Resto & Cafe ini bisa direkomendasikan, harga relatif murah, rasa makanannya enak, dan nyaman untuk acara makan bersama teman maupun keluarga.

Alamat: Jl. Andro Meda, Kota Cilegon, Banten 42434
Jam buka: 10AM – 9PM
Telepon: (0254) 7734984

9. A Mi Rang Korean Restaurant

a mi rang korean cilegon
restoran korea di cilegon

Kamu suka nonton drakor atau drama Korea? Pasti penasaran dong ingin mencicipi masakan Korea yang disantap para aktornya, ya kan?

Nah, kamu bisa nih dateng ke A Mi Rang Korean Restaurant, salah satu restoran Korea di Cilegon yang paling terkenal.

Tempat makan khas Korea ini hadir sejak tahun 2011 dengan mengusung konsep BBQ dan juga menyajikan makanan Korea otentik yang diracik langsung oleh chef profesional.

Pilihan menunya cukup banyak, kurang lebih ada sekitar 150 menu Korean Dishes yang bisa kamu coba, beberapa di antaranya seperti bulgogi, samgyetang, bokkeumbap, gimbap, galbitang, dolsot bibimbap, galbisal, haemultang, nyang nyeom galbi, woo seol gui, kori gomtang, sae woo gui, japchae, haemul pajon, haemul sundubu, dan lainnya

Semua dijamin halal, jadi buat kamu yang muslim tak perlu khawatir.

Alamat: Jl. Jenderal Sudirman No.3, Ramanuju, Kota Cilegon, 42431
Jam buka: 10AM – 10PM
Telepon: (0254) 381300

Baca juga: 7 Tempat Instagramable di Cilegon, Spot Foto Keren

10. Ikan Bakar Selat Sunda

ikan bakar selat sunda cilegon
tempat makan ikan bakar di cilegon

Belum lengkap rasanya kalau belum mampir di Ikan Bakar Selat Sunda, tempat makan ramah keluarga yang menyajikan hidangan ikan dan seafood terbaik yang wajib kamu coba.

Ada beragam jenis ikan bakar, mulai dari kerapu, ikan kakap, kuwe, baronang, serta ikan gurame yang dimasak dengan bumbu khas Cilegon.

Semakin enak disantap dengan nasi hangat serta cah kangkung dan dipadukan dengan aneka sambal yang membuat rasanya semakin gurih, manis, dan pedas.

Pada bagian dalam terdapat saung-saung untuk lesehan, maupun meja makan dan kursi yang terbuat dari pohon besar, menambah sejuk suasana.

Ikan Bakar Selat Sunda juga cocok sebagai tempat makan rombongan karena bisa menampung banyak orang sekaligus.

Alamat: Jl. Ketileng Barat, Ketileng, Kota Cilegon, Banten 42416
Jam buka: 11AM – 9PM
Telepon: 0813-8130-9696

11. Taman Jaya Ujung Kulon

taman jaya ujung kulon cilegon
tempat makan seafood via chocodilla.com

Rumah makan berjenis lesehan ini juga dikenal sebagai tempat makan seafood di Cilegon yang menjadi rekomendasi tim ACDC berikutnya, yaitu Taman Jaya Ujung Kulon.

Lokasinya berada dekat akses Tol Cilegon Barat No.16, jadi kamu bisa dengan mudah menemukan tempat makan ini.

Menu andalan yang bisa kamu coba di antaranya pecak bandeng tanpa duri, udang saos padang, cah kangkung, pindang kepala ikan, hingga bakwan jagung.

Nasi akan disajikan dalam bakul, kamu juga akan mendapat lauk dan lalapan serta teh tawar hangat gratis.

Waktu yang tepat untuk berkunjung ke sini adalah pada jam makan siang atau bisa juga untuk makan malam bersama keluarga di akhir pekan.

Alamat: Jl. Akses Tol Cilegon Barat No.16, Kec. Gerogol, Kota Cilegon, 42436
Jam buka: 9AM – 9PM
Telepon: 0817-6644-400

Baca juga: 10 Rekomendasi Hotel Terbaik di Cilegon, Pas untuk Staycation

12. Wak Haji Smokehouse

wak haji steakhouse cilegon
tempat makan burger di cilegon via gofood.co.id

ACDC selalu menyempatkan untuk mampir ke Wak Haji Smokehouse setiap berkunjung ke Cilegon. Bisa dibilang, ini adalah tempat makan burger terbaik saat ini sejagat Cilegon.

Makanan khas Amerika yang satu ini tak perlu lagi diragukan kelezatannya, semua menu burger yang ditawarkan oleh Wak Haji Cilegon memiliki beef patty yang tebal dan juicy, serta lumeran keju berkualitas.

Menu yang biasa ACDC pesan adalah double cheese burger dan double beef cheese burger. Selain itu, ada juga menu spesial untuk sharing dan mukbang, satu porsi bisa untuk dua sampai tiga orang.

Selain burger, rekomendasi menu lainnya yang bisa kamu coba adalah nasi sei sapi, nasi ayam asap, hingga black pepper katsu noodle.

Alamat: Ruko, Jl. Nuri No.1, Cibeber, Kota Cilegon, Banten 42426
Jam buka: 11AM – 10PM
Telepon: 0878-8882-1785

13. Bintang Laguna Restaurant

bintang laguna cilegon
bintang laguna restoran via google.co.id

Tempat makan yang satu ini bisa dibilang memiliki fasilitas lebih dari restoran biasa pada umumnya dan terkenal dengan masakan khas Sunda dan Jawa-nya yang begitu enak.

Bintang Laguna merupakan tempat makan di Cilegon dengan konsep modern yang menyediakan fasilitas lengkap seperti musala, meeting room, karaoke room, area parkir luas, toilet dan hingga convention hall untuk acara pernikahan.

Cukup nyaman untuk makan siang dan makan malam (lunch & dinner) bersama teman kantor.

Soal harga masih terjangkau, salah satu menu yang bisa kamu coba adalah nasi goreng kambing dengan harga Rp40.000 sudah termasuk minuman teh manis dingin.

Alamat: Jl. Ahmad Yani No.23, Kedaleman, Kec. Cibeber, Kota Cilegon, Banten 42422
Jam buka: 9AM – 10PM
Telepon: 0254-389496

Baca juga: 25 Tempat Ngopi di Serang yang Lagi Hits dan Wajib Dikunjungi

14. Seafood Sari Widya

seafood sari widya cilegon
tempat makan seafood sari widya cilegon via google.co.id

Sudah bisa ditebak dari namanya, tempat makan seafood ini terkenal dengan pelayanannya yang ramah, makanan lautnya yang lezat, dan yang pasti harga ramah di kantong.

Seafood Sari Widya telah menjadi tempat makan langganan keluarga dari kerabat ACDC yang setiap minggu selalu makan di sini.

Kamu bisa mencoba beberapa menu favoritnya seperti sop buntut, ayam goreng, hingga masakan khas makassar dan chinese food.

Layak untuk dikunjungi dan wajib masuk bucket list tempat makan di Cilegon yang kamu harus coba.

Alamat: Jl. Lingkar Selatan, Bagendung, Kec. Cilegon, Serang, Banten 42419
Jam buka: 10AM – 10PM
Telepon: 0877-7122-9476

15. Waroeng Cobek

waroeng cobek cilegon
waroeng cobek cilegon via google.co.id

Waroeng Cobek khas Surabaya menawarkan menu spesial ayam penyet, bebek penyet, ikan bakar, dan seafood.

Selain itu, terdapat juga menu lainnya mulai dari nasi liwet, nasi pecel, nasi timbel, nasi goreng, udang goreng mentega, cumi saos tiram, pepes ikan, iga rica-rica hingga aneka sayuran sebagai makanan pendamping.

Kamu tak perlu khawatir deh, menu di Waroeng Cobek cukup lengkap dan harganya pun masih sangat bersahabat mulai dari Rp12.000 saja kamu sudah bisa merasakan sambal penyet yang menjadi ciri khas rumah makan ini.

Sambal penyet khas Waroeng Cobek diolah menggunakan rempah-rempah yang sama seperti pada umumnya, yang membedakan hanya terasi yang digunakan langsung dikirim dari Surabaya.

Alamat: Sukmajaya, Jombang Sub-District, Kota Cilegon, Banten 42426
Jam buka: 10AM – 10PM
Telepon: 0859-4672-6327

Baca juga: 25 Tempat Makan di Serang Paling Enak dan Wajib Dikunjungi

16. Ayam Bakar Madu Priangan

ayam bakar madu priangan
ayam bakar madu cilegon via google.co.id

Rumah makan yang satu ini sudah berdiri sejak 2010 dan menjadi salah satu pelopor kuliner ayam bakar madu pertama di Kota Cilegon yang diolah menggunakan madu murni dan rempah tradisional pilihan agar cita rasanya benar-benar terasa lezat di lidah.

Kamu bisa menemukan tempat makan Ayam Bakar Madu Priangan di Perumnas Bumi Cibeber Kencana.

Tempatnya cukup luas dan berkonsep minimalis kekinian sehingga teman-teman bisa lebih nyaman saat menikmati hidangan ayam bakar madunya.

Alamat: Jalan Rajawali, Blok E13, No 6, Kecamatan Cibeber, Kota Cilegon, Banten 42426
Jam buka: 9AM – 11PM
Telepon: 0821-2236-9316

17. Bebek Tepi Sawah Cilegon

bebek tepi sawah cilegon
bebek tepi sawah cilegon

Bebek Tepi Sawah (BTS), restoran yang terkenal dengan hidangan bebeknya yang lezat, tidak asing lagi bagi para pencinta kuliner bebek di Indonesia.

Berawal dari Ubud, Bali, kini BTS telah membuka cabangnya di Cilegon, Banten. Menu yang disajikan pun sama persis dengan cabang di Ubud, mulai dari bebek goreng, bebek bakar, hingga bebek betutu.

Dijamin, setiap hidangan yang disajikan di Bebek Tepi Sawah akan menggoyang lidah pengunjungnya.

Restoran ini berlokasi di kawasan Lingkar Selatan, segera kunjungi tempat makan Bebek Tepi Sawah di Cilegon dan rasakan nikmatnya bebek ala BTS!

Alamat: Jl. Lingkar Selatan, Taman Baru, Kec. Citangkil, Kota Cilegon, Banten 42441
Jam buka: 9AM – 9PM
Telepon: 0812-2953-8982

Baca juga: 10 Rekomendasi Tempat Bukber di Cilegon yang Enak dan Murah

18. Sari Kuring Indah

sari kuring indah cilegon
sari kuring indah cilegon

Sari Kuring Indah (Pondok Makan Sari Kuring Indah), merupakan salah satu tempat makan di Cilegon yang menyajikan hidangan lengkap khas Nusantara.

Menjadi pilihan tepat bagi kamu yang ingin menikmati masakan Indonesia dengan suasana yang nyaman dan tenang.

Tempat ini juga memiliki banyak pilihan tempat duduk, tersedia juga lesehan, cocok untuk acara keluarga atau kumpul bersama teman-teman.

Selain itu, Pondok Makan Sari Kuring Indah juga menyediakan paket menu, sehingga pengunjung dapat menikmati beragam hidangan dengan harga yang terjangkau.

Tidak hanya itu, tempat ini juga memiliki fasilitas taman bermain untuk anak-anak, sehingga sangat cocok bagi keluarga yang ingin bersantai sambil menikmati hidangan lezat.

Pondok Makan Sari Kuring Indah juga menjadi salah satu restoran terbaik dan paling direkomendasikan di Cilegon.

Alamat: Jl. Jend A Yani 35 RT 006/03, Sukmajaya, Kec. Jombang, Cilegon, Banten 42421
Jam buka: 8AM – 9PM
Telepon: (0254) 377444

19. Resto Istana Sari Galuh

resto istana sari galuh
restoran keluarga istana sari galuh

Meskipun tampak seperti restoran biasa dari depan, restoran ini menyimpan kejutan di belakangnya.

Di area belakang, tersedia saung-saung yang sejuk, rindang, dan tertata dengan baik sehingga cocok dijadikan tempat makan bersama keluarga.

Tak hanya suasana makan yang menyenangkan, Istana Sari Galuh juga menyajikan beragam makanan yang sangat lezat.

Untuk menambah kenyamanan, restoran ini menyediakan area indoor dan outdoor. Bahkan, lantai 3 dapat digunakan untuk acara besar yang dapat menampung lebih dari 500 orang.

Alamat: Jl. Raya Merak No.21, Rw. Arum, Kec. Gerogol, Kota Cilegon, Banten 42436
Jam buka: 11AM – 9PM
Telepon: (0254) 7833194
Instagram: @istanasarigaluh

20. Zuka Bistro

zuka bistro cilegon
zuka bistro cilegon

Di Kota Cilegon, terdapat sebuah restoran yang khusus menyajikan hidangan iga bakar dan sop iga yang menggugah selera, yaitu Zuka Bistro.

Terletak di Jalan Perintis III, Jombang Wetan, Zuka Bistro menawarkan suasana yang nyaman, dan menarik bagi pengunjung.

Dengan dua pilihan tempat, yaitu indoor dan outdoor, restoran ini tidak hanya menyajikan hidangan lezat, tetapi juga menyediakan area bermain untuk anak-anak dan kolam ikan yang menawan.

Sambil menikmati hidangan, pengunjung bisa menikmati live music yang mengalun merdu di tengah-tengah suasana yang asri.

Terdapat juga berbagai varian menu lainnya seperti seafood, ayam dan bebek, sop, mie, dan bahkan gorengan.

Dengan kisaran harga mulai dari Rp15.000 hingga Rp100.000, pengunjung dapat menikmati hidangan lezat dengan harga yang ramah di kantong.

Zuka Bistro juga menyediakan private room yang aman dan nyaman untuk keperluan meeting atau acara spesial seperti catering, wedding, dan birthday.

Bagi pengunjung yang ingin memesan makanan, bisa langsung menghubungi Instagram @zuka.bistro untuk mendapatkan pelayanan yang lebih cepat dan mudah.

Alamat: Jl. Perintis III, Jombang Wetan, Kec. Jombang, Kota Cilegon, Banten 42411
Jam buka: 10AM – 10PM
Telepon: 0878-5526-2679

Itulah tempat makan favorit di Cilegon yang paling enak dan murah. Kamu punya rekomendasi lain? Tambahin di kolom komentar, ya!

Nanti kapan-kapan tim ACDC traktir makan siang deh.

1 thought on “20 Tempat Makan di Cilegon Paling Enak dan Murah

  1. rumah makan zuka iga bakar konro. alamatnya di kranggot ga jauh dari belakang ramayana moll cilegon. makanannya enak enak. kalau untuk orang banyak, disarankan sudah pesan makanannya lebih dahulu, karena layanan nya lama.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *